Griya Yatim & Dhuafa

Asiknya Melukis Bersama Anak Asuh Bukittinggi

Asiknya Melukis Bersama Anak Asuh Bukittinggi
Asiknya Melukis Bersama Anak Asuh Bukittinggi

Donasiberkah – Alhamdulillah kak, adik-adik kita anak asuh Griya Yatim & Dhuafa cabang Bukittinggi, masih terus ceria dan gembira. Saat ini adik kita sedang melukis bersama. Suasana ceria penuh kebersamaan terlihat dari anak Asuh Griya Yatim & Dhuafa Bukittinggi. Inilah artikel asiknya melukis bersama anak asuh bukittinggi, yuk kita simak.

Sejak merebaknya virus Covid-19 di Indonesia, kekhawatiran dan perasaan was-was selalu menyelimuti masyarakat dan pemerintah. Sehingga aktivitas sekolah harus dihentikan sementara di berbagai wilayah. Hingga saat ini lamanya anak asuh putri di asrama Griya yatim & Dhuafa cabang Sumatera Barat ‘dirumahkan’ belajarnya. Karena untuk menekan penyebaran virus corona di lingkungan pendidikan.

Baca Juga : Tahun Baru Semangat Baru Murojaah Anak Asuh Bukittinggi

Kegiatan Menghilangkan Rasa Jenuh

Salah satu kegiatan untuk menghindari rasa jenuh karena terlalu lama sekolah di rumah atau School From Home, ia dengan melukis bersama. Kegiatan ini merupakan salah satu cara Asrama Griya Yatim, untuk melihat kemampuan anak-anak dalam berseni melukis.

Kepala Asrama cabang Bukittinggi, Abi Imad Jaelani mengungkapkan, anak asuhnya mengikuti proses pembelajaran tersebut. Masing-masing anak terlihat sangat antusias dan semangat dalam menjalaninya.

Asiknya Melukis Bersama Anak Asuh Bukittinggi
Asiknya Melukis Bersama Anak Asuh Bukittinggi

“Tujuannya saya ingin melihat kreativitas mereka, apakah ada dari mereka yang bagus dalam melakukan seni melukis,” papar Abi Imad Jaelani.

“Alhamdulillah, anak asuh tidak terlihat bosan di Asrama terus, karena kami banyak kegiatan-kegiatan baru yang dapat dilakukan. Alhamdulillah anak asuh suka dan enjoy dalam melakukan kegiatan yang kami buat,” tutur Abi Imad.

Menjalin Kebersamaan Anak Asuh

Lewat kegiatan seni melukis ini juga, tambah dia, kebersamaan menjadi salah satu hal utama. Terlihat anak asuh berbincang satu sama lain, bahkan tidak jarang saling memperlihatkan hasil melukis mereka. “Suasananya seru, bisa saling canda tawa, saling lihat hasil gambar mereka,” ujar Sang Abi.

Selain kegiatan tersebut, anak asuh Griya Yatim & Dhuafa Bukittinggi juga rutin melakukan aktivitas diniyah lainnya. Seperti hafalan ayat Al-Qur’an, hafalan Hadits Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, murojaah hafalan, muhadhoroh, dan kegiatan lainnya.

Baca Juga : Di Hari Libur Anak Asuh Bukittinggi Semangat Tadarus Dhuha

Yuk kak terus dukung adik-adik kita untuk bisa terus belajar dan berkreasi. Semoga Allah Ta’ala membalas setiap kebaikan yang kakak berikan. Aamiin. https://donasiberkah.id/program/bantu-ratusan-anak-yatim-dan-dhuafa-bisa-belajar-online

Asrama Yatim
                         Asrama Yatim
English EN Indonesian ID
Scroll to Top