Donasiberkah.id – Sahabat Dermawan, uang atau harta itu bisa menjadi kebaikan bisa juga menjadi keburukan bagi pemiliknya. Harta yang kita miliki akan menjadi kebaikan jika kita mendapatkannya dengan cara yang halal dan juga baik, dan dikeluarkan pun untuk hal-hal yang baik. Namun, perlu diketahui bahwa harta kita itu akan menjadi keburukan jika masih ada hak-hak orang lain di dalamnya. Maka dari itu, harta yang kita miliki harus dibentengi dengan zakat. Inilah artikel Bentengilah Harta Dengan Zakat, yuk kita simak.
Sebagaimana Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : "Bentengilah hartamu dengan zakat, obatilah penyakitmu dengan sedekah, dan hadapi ujianmu dengan doa." (HR. Thabrani). Sebagaimana Allah Ta’ala berfirman : "Ambillah zakat dari harta mereka guna membersihkan dan menyucikan mereka. Sesungguhnya doamu itu (menumbuhkan) ketenteraman jiwa bagi mereka. Allah Maha Mendengar, maha mengetahui" (QS. at-Taubah: 103).
[caption id="attachment_10560" align="aligncenter" width="500"] Bentengilah Harta Dengan Zakat[/caption]#Zakat Perkara Yang Sangat Penting
Kak, zakat merupakan perkara yang sangat penting di dalam kehidupan, sebagaimana seperti kit melaksanakan shalat wajib. Oleh karena itu, Allah Ta’ala sering mengiringi penyebutan zakat di dalam Al Qur’an dengan shalat agar kita tidak hanya memperhatikan kewajiban kita terhadap Allah saja.
Akan tetapi juga memperhatikan hak saudara-saudara kita, dengan mengurangi beban saudara-saudara kita yang tidak mampu melalui zakat yang kita keluarkan. Namun saat ini banyak yang tidak tau tentang manfaat dari zakat itu sendiri. Padahal di balik syari’at yang Allah perintahkan banyak terdapat faedah dan hikmah yang begitu banyak, yang dapat dirasakan salah satunya Allah akan menjaga dan juga membentengi harta yang kita miliki.
#Griya Yatim Memudahkan Dalam Menunaikan Zakat
Kak, untuk memudahkan dalam pembayaran zakat, Laznas Griya Yatim dan dhuafa memudahkan dan menyediakan pelayanan pembayaran zakat. Donasi zakat yang Kakak keluarkan akan disalurkan kepada mereka yang berhak mendapatkannya dan juga untuk program-program dalam pembangunan masyarakat serta bantuan langsung kepada masyarakat fakir dan miskin.
Yuk Kak, tunaikan zakat sebab, dengan zakat yang kita keluarkan, maka hak-hak orang lain pun akan hilang dari harta kita. Maka kita pun akan selamat dari harta orang lain. Karena harta yang kita miliki semua akan di minta pertanggung jawabnya. Semoga Allah menjaga dan membentengi harta kita. Aamiin.
Zakat Sekarang