Donasiberkah –Sahabat Dermawan. Allah Ta’ala memerintahkan kepada kita dan keluarga untuk selalu mendirikan shalat, sebagaimana di dalam Al-Quran : “Dan perintahkanlah kepada keluargamu mendirikan shalat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezeki kepadamu, Anak Yatim Binaan GYD Shalat Berjamaah di Asrama dan tepat waktu. Sebab yang demikian itu merupakan salah satu amalan yang paling utama.
Dan didalam hadits Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : Perintahkan lah anak-anakmu untuk shalat ketika telah berumur tujuh tahun. Dan apabila telah berumur 10 tahun belum shalat, maka pukullah ia” (HR. Abu Dawud). Bahwa pada usai mengajarkan anak belajar agama (shalat) ketika sudah tujuh tahun. Jika belum genap tujuh tahun anak tidak boleh dituntut untuk bisa belajar agama kecuali dalam hal memperkenalkannya.
Perintah Anak untuk Melaksanakan Sholat
Sebagaimana yang juga di ceritakan dari Amr Bin Syu'aib dari ayahnya dari kakeknya berkata: "Rasulullah SAW bersabda: "Perintahkan anak-anakmu melaksanakan sholat sedang mereka berusia tujuh tahun dan pukul lah mereka karena tinggal sholat sedang mereka berusia 10 tahun dan pisahkan antara mereka di tempat tidurnya."
Abi mengatakan : “Karena pada usia anak-anak insya Allah mereka gampang dibilanginnya, akan tetapi kalau dari kecil belum di ajari maka agak susah kalau disuruh nantinya dalam masalah beribadah, dan pada usia ini mereka sudah mampu menerima perintah atau sudah paham.” Demikian juga pada usia ini mereka sudah mampu untuk belajar shalat dengan baik, sudah mulai mengenal bacaan dan gerakan gerakan shalat dengan baik.
[caption id="attachment_9914" align="aligncenter" width="502"] Anak Yatim binaan GYD Shalat Berjamaah[/caption]Maka Orang tua hendaknya mengajarkan kepada anak secara tegas dalam hal beribadah, dan ajarkanlah apa-apa yang dibutuhkan dalam shalat seperti syarat dan rukunnya. Orang tua hendaknya selalu memerintah kan (mengingatkan) mengenai shalat. Dengan demikian maka si anak akan terbiasa pada saat dewasa perintah-perintah agama.
Itulah kegiatan Anak Yatim Binaan GYD Shalat Berjamaah di Asrama, Terima kasih kak, yang selalu membersamai kami untuk merawat dan mendidik mereka hingga mereka tumbuh menjadi pribadi yang shalihah. Semoga apapun yang Kakak keluarkan di bales dengan yang lebih baik lagi. Aamiin.