Griya Yatim dan Dhuafa

Bantuan Motor Difabel Untuk Disabilitas

Admin
Admin 14 Sep 2021

[caption id="attachment_15825" align="aligncenter" width="1042"]Bantuan Motor Difabel Untuk Disabilitas                                          Bantuan Motor Difabel Untuk Disabilitas[/caption]

Donasiberkah.org - Keadaan masyarakat Indonesia saat ini, terutama masyarakat dhuafa yang terkena dampak pandemi Covid-19. Dimana keadaan ekonomi mereka sangat mengalami kekurangan. Sehingga membuat mereka kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari. Ada yang dipecat dari kantornya, para pedagang kehabisan modal, dan masyarakat semakin sulit mencari pekerjaan. Dan alhamdulillah LAZNAS Griya Yatim & Dhuafa pada saat ini mengadakan program bantuan motor difabel untuk disabilitas. 

Baca Juga : Bagaimana Cara Memaksimalkan Wakaf ? 

#Penyaluran Program 

Dengan keadaan yang serba sulit saat ini, Griya Yatim & Dhuafa terus semangat memberikan bantuan. Kepada para penyandang disabilitas yang terdampak dari wabah virus corona. Ditengah keadaan yang serba sulit saat ini, GYD selalu bersemangat dan berperan aktif dalam bidang sosial kemanusiaan. Yaitu dengan memberikan bantuan kepada para disabilitas.

Dengan adanya program bantuan motor difabel untuk disabilitas, diharapkan dapat membantu ekonomi mereka dalam menghidupi keseharian mereka. Sehingga dapat membuat sebagian kebutuhan dasar para penyandang disabilitas terpenuhi. Salah satunya bisa berguna untuk berjualan keliling atau untuk usaha lainya.

Pak Aam imaduddin selaku ketua relawan GYD mengatakan “Bantuan yang diberikan kepada para penyandang disabilitas itu bersumber dari para sahabat dermawan. Yang telah berdonasi kepada Griya Yatim & Dhuafa. Yang bertujuan untuk mempermudah para disabilitas dalam mencari nafkah, selasa (25/8/2021).

Kemudian, kata dia, tiga penerima lainnya yakni bpk wahyu, bpk supratikno dengan kondisi kesehatan kakinya lumpuh cacat, dan bpk yulan cacat sejak lahir ia mengalami perlambatan perkembangan fisik yang mengakibatkan kedua kakinya tidak berfungsi dengan wajar hingga harus berjalan merangkak dibantu dengan kedua tangannya. "Dengan adanya bantuan Ini sebagai bentuk dukungan dan partisipasi dari LAZNAS Griya Yatim & Dhuafa serta Para sahabat dermawan terhadap kaum difabel atau para penyandang disabilitas yang ada di Kota Tangsel," ujarnya.

Alhamdulillah telah tersalurkan, amanah yang telah diberikan oleh @lokalate @kitabisacom beserta Ribuan #OrangBaik kepada Griya Yatim & Dhuafa berupa kendaraan Motor Difabel kepada saudara kita yang disabilitas di Tangerang.

Baca Juga : Bagaimana Cara Memaksimalkan Wakaf ? 

#Yuk, Terus Berbuat Kebaikan

Terimakasih tak terhingga kami sampaikan kepada @lokalate @kitabisacom beserta Ribuan #OrangBaik, yang telah mengamanahkan kepeduliannya untuk para saudara kita yang mengalami disabilitas. Mari tebarkan manfaat bersama Griya Yatim & Dhuafa dengan memberikan sedekah terbaik Anda melalui:

[caption id="attachment_12072" align="aligncenter" width="300"]Donasi Sekarang Griya yatim              Donasi Sekarang Griya yatim[/caption]
  1. https://griyayatim.com/

  2. https://donasiberkah.id/

  3. https://donasiberkah.org/

# Artikel Terkait

Artikel terkait tidak ditemukan.