Griya Yatim dan Dhuafa

Kreasi Kaligrafi Anak Asuh Binaan Griya Yatim & Dhuafa (GYD)⠀

Admin
Admin 29 Apr 2020
Sahabat dermawan, #Dirumahaja tidak membuat Nada Faizah anak asuh binaan Asrama Cabang Cibubur sepi berkarya, Nada begitu panggilannya mengisi Learning from Home (LFH) dengan aktifitas yang cukup, bantu memasak, olahraga dan mengasah minat Kaligrafinya. ⠀kaligrafi Adalah suatu corak Tulisan Bermotif atau bentuk seni menulis indah dan merupakan Sebuah keterampilan tangan. Kaligrafi Banyak Yang Menyamakan Dengan Tulisan tulisan Arab. Padahal tidak. Semua tulisan tangan yang indah dan rapih bisa juga disebut kaligrafi. Mungkin karena bahasa indonesia yang tidak mempunyai keaksaraan yang kuat, sehingga tulisan indah dalam bahasa Indonesia hampir tidak ada.Seni Kaligrafi Adalah seni menulis indah yang dibentuk dengan mengutamakan keindahan yang terdapat pada bentuk huruf yang telah dimodifikasi atau digayakan sehingga mempunyai nilai estetika

#Baca Juga : Rutinitas Tadarus Al-Quran Anak Asuh Pada bulan Ramadhan

Dia juga menambahkan seni seperti ini  akan memunculkan suatu kreativitas yang dimiliki siswa untuk mengembangkan bakat yang mereka miliki dalam pembuatan Kaligrafi. “Dengan seni kaligrafi akan menambah kecintaan mereka terhadap ajaran agama Islam,”pungkasnya.[caption id="attachment_6802" align="aligncenter" width="500"]Kreasi Kaligrafi Anak Asuh Binaan Griya Yatim & Dhuafa (GYD)⠀                                           Foto Dokumentasi Anak Asuh[/caption]Nada bilang, "Meskipun kegiatan kita di rumah, kita harus tetap semangat untuk menjalani kewajiban kita sebagai pelajar."⠀Adapun manfaat mempelajari kaligrafi yang di antaranya adalah:
  • Menjaga Al-Qur’an dan sunnah

  • Untuk menyalurkan kemampuan seni seorang muslim

  • Memudahkan dalam menghafal Al-Qur’an

  • Melatih Kesabaran

  • Menambah Kecintaan terhadap Ayat Qur’an

  • Membuat ayat Al-Qur’an, Sunnah, dan Bahasa Arab Tersampaikan dengan Benar

  • Meningkatkan Kreatifitas

Ayo sahabat dermawan tetap semangat dalam menjalankan aktifitas, selalu berdo'a & bertawakkal⠀Semoga Nada dan jutaan anak Indonesia lainnya terus bisa berkarya untuk kemajuan bangsa & negara, aamiin⠀

# Artikel Terkait

Artikel terkait tidak ditemukan.