Griya Yatim dan Dhuafa

Momen Kebahagiaan Yatim di Bulan Muharram

Admin
Admin 19 Sep 2020

Griya Yatim & Dhuafa - Salah satu hal yang utama di bulan Muharram adalah bersedekah dengan menyantuni anak yatim. Selama hidupnya, Rasulullah SAW senantiasa menyantuni, mengasihi, dan memberikan bantuan kepada anak yatim, sehingga mereka tetap memiliki sosok dan nafkah dari seorang Ayah. Berikut ini adalah realisasi Momen Kebahagiaan Yatim di Bulan Muharram, Terima Kasih atas donasi para sahabat dermawan.

Sebagian masyarakat Indonesia menganggap bahwa tanggal 10 Muharram adalah sebagai Hari Raya dari anak-anak Yatim. Istilah ini sebenarnya bermula dari beberapa anggapan dan tentu saja tidak lepas dari adanya perbedaan pendapat. Dalam Islam sendiri, hari raya disebutkan hanya ada dua, yaitu Idul Fitri dan Idul Adha.

[caption id="attachment_9541" align="aligncenter" width="500"]Momen Kabahagian Yatim di Bulan Muharram                              (Foto Dok. Pemberian Sembako Untuk Yatim)[/caption]

Dari apa yang Rasulullah contohkan, di dalam ayat Alquran pun juga banyak perintah untuk menyantuni dan mengasihi anak yatim. Bulan Muharram ini merupakan bulan yang penuh keistimewaan. Terutama bagi anak-anak yatim, sebab di bulan Muharram inilah terdapat moment kebahagiaan bagi anak-anak yatim.

Yang terpenting bukan kapan kita menyantuni anak yatim, melainkan sejauh apa kita berniat untuk membantu dan meringankan beban mereka hingga mereka bisa hidup layak dan tumbuh menjadi anak-anak yang sukses. Selagi kita bisa dan mampu memberikan harta serta kasih sayang, maka berikanlah hal tersebut dengan sebaik-baiknya.

[caption id="attachment_9556" align="aligncenter" width="500"]Bahagiakan Anak Yatim di bulan Muharram                  (Foto Dok. Bahagiakan Anak Yatim di bulan Muharram)[/caption]

Alhamdulillah, di moment kebahagiaan ini, kami telah menyalurkan santunan kepada anak-anak yatim dan dhuafa di lingkungan sekitar asrama Griya Yatim & Dhuafa. Kebahagiaan yang terpancarkan di wajah mereka, menjadikan suasana menjadi lebih ceria dan bahagia. Melihat kebahagiaan mereka, membuat hati terasa sejuk.

[caption id="attachment_9557" align="aligncenter" width="500"]Bahagiakan Anak Yatim di Muharram                  (Foto Dok. Pemberian Parsel untuk Yatim dan Dhuafa)[/caption]

Sahabat dermawan dan orang baik, ucapan syukur, doa dan bahagia mereka untukmu. Semoga setiap kebaikan yang sahabat dermawan dan orang baik berikan dibalas oleh Allah dengan kebaikan berlimpah, Aamiin.

Ayo terus lakukan kebaikan, dengan terus menunaikan kewajiban dari sebagian penghasilan kita. Semoga Zakat kita membersihkan jiwa dan memberkahi harta kita. Aamiin. Klik Link dibawah ini :

https://www.youtube.com/watch?v=kRnNLdS-87A&t=59s Zakat Sekarang

# Artikel Terkait

Artikel terkait tidak ditemukan.