Bersyukur Akan Mendapat Pertolongan
Sahabat, orang-orang yang selalu bersyukur akan mendapatkan pertolongan. Seorang mukmin yang akan mendapatkan perhatian, perlindungan dan pertolongan Allah subhanahu wa ta’ala adalah orang yang pandai bersyukur. Oleh sebab itu mari kita ubah kak, kecemasan serta rasa takut kita dengan selalu bersyukur kepadaNya. Agar setiap kecemasan yang datang dipermudah oleh Allah subhanu wa ta’ala.
Dalam suatu hadits shahih, ditanyakan kepada Rasulullah : mengapa engkau solat hingga begitu lama ya Rasulullah, bahkan dosa-dosamu telah diampuni baik yang telah lalu maupun yang akan datang? Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pun menjawab : Tidak pastaskah aku menjadi hamba yang bersyukur? (HR. Bukhari). Hal tersebut menjelaskan bahwa dalam bersyukur, kita harus mengiringinya dengan perbuatan yang mencerminkan rasa syukur kita kepada Allah.Syukur merupakan perbuatan yang sangat mulia. Ketika Iblis mengetahuinya, dia berkata : “kemudian saya akan mendatangi mereka dari muka dan dari belakang mereka, dari kanan dan dari kiri mereka. Dan Engkau tidak akan mendapati kebanyakan mereka bersyukur.” (QS. Al-A’raf : 17).Kak, Ayo kita Perbanyak Bersyukur Kurangi Insecure, kita mesti yakin bahwa di setiap hal yang telah Allah tetapkan untuk diri kita, pasti mengandung kebaikan. Bahkan Allah telah menjelaskannya secara berulang bahwa terdapat kemudahan setelah kesulitan. Maka jika kita pandai dalam menyikapi hal tersebut, akan mempermudah kita untuk memperbanyak syukur dan mengurangi insecure.Baca Juga : Yuk Kita Menjadi Seseorang yang Bersyukur