[caption id="attachment_13788" align="aligncenter" width="529"] Zakat Penghasilanmu Bantu Mereka Gapai Cita-Cita[/caption]
Donasiberka.id - Sahabat Dermawan, pernahkah kita berfikir kenapa sih Allah dan RasulNya menyuruh kepada kita menunaikan zakat? Pastinya segala sesuatu yang Allah tetapkan dan perintahkan ada kebaikan di dalamnya. Salah satu kebaikan, kenapa Allah perintahkan untuk menunaikan zakat. Zakat adalah penawar racun di dalam harta, jika tidak menunaikan zakat maka kita akan terkena racun yang ada di dalam harta seperti, tergila-gila, kikir dan sifat buruk lainnya. Inilah artikel zakat penghasilanmu bantu mereka gapai cita-cita, yuk kita simak.
Baca Juga : Zakatmu Untuk Pemberdayaan Yatim & Dhuafa
#Ada Hak Anak Yatim & Dhuafa Yang Membutuhkan
Sebagaimana Allah Ta’ala berfirman : “Ambilah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu membersihkan dan mensucikan mereka dan berdoa lah untuk mereka. Sesungguhnya doamu itu menumbuhkan ketentraman jiwa bagi mereka. Allah Maha Mendengar, Maha Mengetahui.” (QS. At-Taubah : 103).
Sahabat Dermawan, ketahuilah bahwa di setiap harta yang kita miliki, ada hak yang hendaknya kita tunailkan, salah satunya adalah rezeki anak-anak yatim yang Allah titipkan kepada kita. Mereka anak-anak yatim yang hidup di berbagai wilayah di negeri ini. Mereka hidup dalam keterbatasan. Kebutuhan yang sangat mereka butuhkan, baik pangan maupun pendidikan.
[caption id="attachment_13789" align="aligncenter" width="300"]
#Zakatmu Sebagai Kebaikan Untuk Mereka
Maka zakat penghasilan yang kita keluarkan dapat menjadi jembatan untuk para adik-adik yatim & dhuafa dalam meraih cita-cita mereka. Maka dari itu, yuk tunaikan zakat penghasilan kita dan bantu ribuan yatim & dhuafa dalam menggapai cita-cita.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Orang yang memelihara anak yatim di kalangan umat Muslim, memberikannya makan dan juga minum, pasti Allah akan masukkan ke dalam surga, kecuali ia melakukan dosa yang tidak diampuni.” (HR. Tirmidzi).
Di dalam hadis tersebut, menunjukkan bahwa Allah memberikan kemudahan jalan untuk menuju surga-nya, salah satunya dengan merawat dan menyayangi anak yatim. Tentunya kita menginginkan masuk ke dalam surga-Nya.
Baca Juga : Zakat Mempererat Tali Persaudaraan
#Yuk Tunaikan Sekarang
Untuk itu mari kita santuni untuk anak-anak yatim & dhuafa yang membutuhkan dengan Zakat penghasilan mu. Yuk kak tunaikan zakat penghasilan kita dengan melalui link kebaikan di bawah ini :
