Donasiberkah – Sahabat Dermawan, pernahkah kita memikirkan nasib para lansia di luar sana. Pada hakikatnya hidup sebagai lansia, tak akan lagi sanggup untuk melakukan pekerjaan yang seperti dulu lagi. “Sesungguhnya termasuk dalam pengagungan terhadap Allah Ta’ala adalah memuliakan orang-orang lanjut usia yang muslim” (HR. Abu Dawud). Dalam kondisi memenuhi pangan untuk para lansia, Laznas Griya Yatim terus melakukan bantuan sedekah berupa pangan untuk Lansia Dhuafa Indonesia.
Kak, kondisi fisik yang sudah mulai sakit-sakitan dan juga lemah, penglihatan dan pendengaran sudah tak setajam dulu. Lalu, bagaimana dengan kehidupan Lansia terlebih lagi ia tidak mempunyai sanak kerabat? Nah Kak, sudah seharusnya kita untuk membantu para lansia. Karena sebagaimana Allah telah memerintahkan kepada kita untuk selalu menolong dan berbakti kepada orang tua.
Apalagi ditambah masa seperti ini, membuat keadaan para lansia semakin sengsara di dalam kehidupannya, tak jarang dari mereka yang kurang sekali diperhatikan oleh pemerintah. Salah satu lansia dhuafa yang kita temui adalah Mbah Sutinem (78thn), Ia tinggal bersama anaknya di sebuah kontrakan dengan bangunan kayu tua yang sempit, hidup sebatang kara, tempat tinggal yang sangat sederhana dan padat penduduk di daerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
[caption id="attachment_10443" align="aligncenter" width="500"] Sedekah Pangan Untuk Lansia Dhuafa Indonesia[/caption]Sehari-hari Mbah Sutinem tidak bekerja karena usia yang sudah renta dan tubuh yang sudah tidak kuat dan juga mulai sakit-sakitan untuk beraktivitas. Untuk makan sehari-hari ia hanya meminta bantuan dari anaknya, itu pun hanya seadanya saja.
#Perintah Untuk Memuliakan Orang Tua
Ajaran Islam telah memerintah kan kepada kita untuk selalu berbuat baik kepada orang tua, terlebih lagi ketika mereka sudah lanjut usia. Berbakti kepada orang tua adalah kewajiban bagi setiap anak, bakti kita kepada mereka menjadi jalan yang akan menghantar kan kepada surgaNya Allah.
Sebagaimana Allah Ta’ala berfirman : “Sembahlah Allah dan jangan kamu mempersekutukanNya dengan sesuatu pun. Dan berbuat baiklah kepada kedua orang tau” (QS. An-Nisa : 36). Nah Kak, berbakti kepada orang tua merupakan amalan yang sangat di cintai Allah. Sebagaimana Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
“Amalan apa yang paling dicintai Allah ‘Azza wa Jalla? Nabi menjawab, Shalat pada waktunya. Ibnu Mas’ud bertanya lagi, lalu apa lag? Nabi menjawab, Lalu birrul walidain (berbakti kepada orang tua)..” (HR. Bukhari dan Muslim).
#Yuk Bantu Kebutuhan Pangan Mereka
Selain Mbah Sutinem, banyak para lansia dhuafa, yang sangat membutuhkan perhatian dan pertolongan dari kita terlebih lagi di masa pandemic seperti ini. Oleh karenanya, kami Laznas Griya Yatim & Dhuafa mengajak kepada para #SahabatDermawan dan #OrangBaik untuk ikut membantu memberikan bantuan pangan lansia Indonesia untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.
Donasi Sekarang