Griya Yatim dan Dhuafa

Tidak Perlu Sedih Jika Merasa Gagal

Admin
Admin 26 Aug 2020
Kak, setiap orang pasti pernah merasakan kegagalan dalam hidupnya. Dan pastinya  kegagalan bukanlah sesuatu hal yang perlu kita sesali. Kegagalan merupakan awal dari keberhasilan, sebab dengan adanya kegagalan maka kita harus mengevaluasi terhadap kegagalan itu kak. Dan dengan mengevaluasi, kita tidak akan terjebak pada kegagalan hal yang sama. Jadi yuk Tidak Perlu Sedih Jika Merasa Gagal.Kadang hidup seperti berjalan di tengah padang pasir yang gelap gulita kak, yang tak tahu kapan dan di mana ujungnya akan berhenti, saat kita mengalami kegagalan akan muncul di pikiran kita kakak, frustasi, depresi, kehilangan percaya diri, menyalahkan diri sendiri, hingga kita tidak tahu apa yang harus kita perbuat.Tidak Perlu Sedih Jika Merasa GagalSahabat, ada satu hal yang harus kita ingat bahwa bukan hanya kita yang mengalami seperti ini. Kadang kita memang harus membuka pengalaman  yang baru, yang mungkin belum pernah kita lakukan kak. Sebuah cara baru untuk menghadapi masalah yang sedang kita lalui, bukan dengan menyerah lalu pergi begitu saja.Kak, kita tidak perlu kecewa apalagi sampai berputus asa, Jika kita di hadapi dengan kegagalan maka yang kita lakukan adalah menjadikan kegagalan itu sebagai sebuah pelajaran yang dapat mengubah kita kepada kesuksesan. Percayalah jika suatu saat kebersihan akan datang kepada kita kak, ketahuilah bahwa Allah Maha Adil. Akan ada langit cerah setelah badai datang, akan datang  kemudahan setelah kesusahan dan akan ada kesuksesan setelah kegagalan.Maka dari itu kak, kita tidak perlu sedih dan berputus asa  jika merasa gagal, cukup bersabar, ambil hikmahnya dan cobalah untuk menjadi lebih baik. Sebagaimana Allah Ta’ala berfirman : “..Janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah” (QS. Az-Zumar : 53). Karena setiap hamba yang selalu taat dia tidak akan pernah kecewa apa lagi sampai ia berputus asa akan ketetapan Allah. Dia akan mengambil pelajaran apa yang telah terjadi padanya.

Baca Juga : Enam Amalan Untuk Menghilangkan Kesedihan

Berputus asa juga merupakan salah satu kegagalan yang terbesar. Sejatinya kak, sebagai seorang muslim ketika ia di uji kegagalan dalam hidupnya, mereka akan tetap berkeyakinan akan adanya rahmat dari Allah Subhanahu wa ta’ala, serta terus melangkah untuk menjadi lebih baik  lagi. Tetap semangat ya kak, meskipun kita menemui keadaan yang sulit, yakinlah Allah pasti akan datang dengan berbagai macam kemudahan.⁣

# Artikel Terkait

Artikel terkait tidak ditemukan.